Selasa, 24 Agustus 2010

YANG DIMAKSUD DENGAN ENTREPRENEUR

Entrepreneur, apakah ada yang sudah mengenal apa yang dimaksud dengan seorang entrepreneur? apakah seperti pebisnis internet cosaaranda, ataukah seperti pebisnis di bidang properti yang sudah tidak asing lagi di indonesia yaitu pak Ciputra. mungkin sebelum kita melangkah lebih jauh lagi mengenai hal itu kita harus mengerti terlebih dahulu apa sih entrepreneur itu?

Entrepreneur Didefinisikan sebagai :

1. A self-employed person with uncertain return, yang dimaksudkan adalah seseorang yang menanggung resiko. (Richard Cantilon – 1730)

2. The Pivot on which everything turns, Pusat dari bergeraknya segala sesuati. Yang dimaksudkan adalah segala sesuatu angan – angan, ide, ditangan entrepreneur lah angan – angan dan ide itu bisa terwujud (Jean Baptiste Say – 1810)

3. A Creative Innovator, Seorang yang innovator yang kreatif. Yang dimaksudkan adalah seseorang yang mempunya daya kreatif yang tinggi dan bisa dilihat ketika seseorang mengambil jalan berbeda dari kebanyakan orang sekitarnya, ketika orang sekitar menjadi pekerja, entrepereneur membangun usaha. Ketika orang sekitar pergi ke barat, seorang entrepereneur pergi ke timur-selatan-utara. Ketika orang sekitar bekerja sesuai waktu yang dibataskan, seorang entrepereneur bekerja tanpa batas waktu yang jelas. Mereka diartikan ingin berkarya, inin menjadi kaya, ingin menampilkan sisi terbaik dari dirinya. Mereka adalah orang – orang yang menyimpang dalam arti positif. (Joseph Schumpeter – 1910)

4. A high needed to get archievement, Seseorang yang mempunyai kebutuhan tinggi untuk mendapatkan suatu prestasi. Yang dimaksudkan adalah seseorang yang mempunyai segala kebutuhannya, segala kerja kerasnya, segala upayanya untuk menjadi seseorang yang menghasilkan sesuatu dan mendapatkan prestasi akan usaha yang dilakukannya selama ini. (Robert L. Budner – 1962)

5. A Person Who fell Have A Chance, Seseorang yang merasakan mempunyai adanya suatu peluang. Yang dimaksudkan adalah seseorang yang merasakan adanya suatu peluang, mengejar peluang tersebut, dan yakin akan kesuksesan yang akan didapatkan. Seorang entrepereneur juga memilih bidang usaha sesuai bakat, minat, dan kemampuannya di bidang tersebut. Karena itu lah seorang entrepereneur yakin akan peluang tersebut dan meyakini akan menjadi sukses. Pada umumnya seorang entrepereneur tidak mudah menyerah dalam usahanya karena mereka yakin akan berhasil. Masalah merupakan tantangan yang membuat setiap entrepreneur semakin penasarang untuk memecahkannya. (Jose Carlos Jarillo – Mos)

sumber: kabarmuslim.com

ARTIKEL TERKAIT



Tidak ada komentar:

Posting Komentar